Pratiwi Putriyani

안녕하세요, 행복한 하루 보내세요~

KegiatanSlider

Student Exchange ke Suncheon National University Korea

Hal yang paling diinginkan ketika menjadi mahasiswa jurusan bahasa adalah belajar bahasa di negaranya langsung.

 

Alhamdulillah saya mendapatkan kesempatan untuk student exchange di Korea Selatan, tepatnya di Suncheon National University Korea (SCNU) yang berada di Jeollanam-do.

Universitas Nasional Suncheon didirikan oleh pemerintah, merupakan Universitas terbesar dan memiliki Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Internasional (IEQAS) di wilayah Jeonnam.

Banyak sekali ilmu yang saya dapatkan dalam program ini, karena proses untuk belajar di Korea membutuhkan usaha yang ekstra, saya tidak mau membuang-buang kesempatan ini. Juga karena fasilitas yang ada di SCNU sangat mumpuni, kegiatan belajar mengajar pun terasa kondusif.

Alhamdulillah hasil akhirnya saya bisa lulus dalam les bahasa dan mendapatkan sertifikat “murid yang tidak pernah absen” atau dalam bahasa Korea disebut gae geunsang. 

Pada hari kelulusan saya dan teman sekelas berfoto bersama dengan wali kelas kami, terimakasih atas jasamu ssaem! (panggilan guru dalam bahasa Korea).